SURABAYA - Babinsa Kel. Penjaringansari Koramil 0831/05 Rungkut melaksanakan komsos dengan warga perumagan pandugo baru RW. 04 Kel. Penjaringansari Kec. Rungkut. Kamis (07/04/22)
Selain untuk membantu dalam pemantauan Protokol kesehatan, Sertu Yulianto juga mengingatkan kepada warga masyarakat, agar tetap menjalankan protokol kesehatan, yaitu dengan menjaga jarak, memakai masker dan mencuci tangan.
Baca juga:
Babinsa Gubeng Giatkan Komsos Wilayah
|
Danramil Koramil 05/Rungkut Mayor Arm Imam Subandi melalui Babinsa Sertu Yulianto mengatakan pemantauan di wilayah binaan oleh Babinsa untuk membantu percepatan penanganan Covid-19 di wilayah Koramil 05/Rungkut tetap berjalan.
Dengan adanya Komunikasi sosial (Komsos) yang dilakukan Babinsa di wilayah binaan diharapkan warga masyarakat dapat meningkatkan disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan, ” katanya Danramil.
Danramil berpesan kepada Babinsa agar selalu meningkatkan Komsos di setiap wilayah binaan jangan sampai luput dari perhatian untuk menegakan protokol kesehatan, ” tutupnya.